( Padang, 23 Oktober 2015 ) Generasi muda merupakan
generasi penerus bangsa yang harus dipersiapkan dalam mencapai cita-cita
bangsa, bila generasi muda telah dipercaya dan mempunyai rasa tanggung jawab
yang tinggi dalam memperjuangkan amanah itu maka suatu bangsa tidak akan
sia-sia dalam mendidik generasi tersebut, maka dari itu nilai yang dibangun
dalam membentuk generasi muda ini adalah untuk menyiapkan penerus bangsa untuk
melanjutkan perjuangan para pahlawan, baik yang gugur membela bangsa dan
yang gugur dalam membangun bangsa ini, namun apabila yang menjadi cita-cita
bangsa ini gagal, maka akan hancurlah harapan dari bangsa yang tercinta ini.
Kodim 0308/Pariaman sebagai komando kewilayahan
bekerjasama dengan Kesbangpol Kab. Pariaman menyelenggarakan perlombaan PBB
Tingkat SLTA se-Kabupaten Pariaman. Dalam perlombaan tersebut diikuti 28
peleton dari 28 sekolah lanjutan tingkat atas se-Kabupaten Padang Pariaman yang
dilaksanakan pada tanggal 19 Oktober 2015 bertempat di Ibu Kota Kabupaten ( IKK
) Padang Pariaman. Para siswa/siswi sangat antusias dalam perlombaan tersebut,
setelah menjalani persaingan yang sangat sengit diperolehlah juara 1 yaitu dari
MAN Lubuk Alung. Dan selanjutnya akan berlomba di tingkat Provinsi mewakili
Kabupaten Padang Pariaman. Lomba PBB ini
sendiri dipilih karena dalam PBB terkandung nilai – nilai positif yang
diperlukan guna membentuk karakter kepribadian generasi muda, khususnya pelajar
SLTA, seperti : Disiplin, Jiwa korsa, Patriotisme, Kepemimpinan,
Loyalitas/Ketaatan dan rasa tanggung jawab.
Karena saat ini nilai – nilai tersebut terindikasi sudah mulai luntur di
kalangan generasi muda kita.
Dalam perlombaan PBB tingkat SLTA se-Propinsi Sumbar
yang dilaksanakan pada tanggal 22
Oktober 2015 di Makorem 032/Wirabraja, SLTA binaan Kodim 0308/Pariaman
memperoleh hasil cukup memuaskan. Dimana dalam perlombaan tersebut Juara III
diraih oleh MAN Lubuk Alung Kab. Padang Pariaman dan Juara harapan I diraih
oleh SMKN 3 Kota Pariaman. Adapun hadiah perlombaan akan diberikan oleh Danrem
032/WB pada saat upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober 2015 dilapangan
Kantor Gubenur Sumatera Barat.