Sinegitas Babinsa Koramil 04/Sicincin Dengan PPL Wilayah Binaan
SICINCIN - Untuk mengetahui Data kesuburan tanah di Wilayah, Babinsa Kotamil 04/Sicincin Srk Mir Hidayat bersinergi dengan PPL Nagari Kepala Hilalang Kec. 2X11 Kayu Tanam Kab Padang Pariaman.(Kamis,12/03/2020)
Kesuburan tanah tidak hanya dilihat dari kegemburannya saja, akan tetapi masih ada faktor lain yang mempengaruhi tingkat kesuburan tanah itu sendiri, seperti Suhu pada tanah, Intensitas cahaya tanah, Kadar air pada tanah dan parameter PH tanah .
Untuk itu sangat penting bagi petani mengetahui hubungan PH tanah dengan kesuburannya, ujar PPL Nagari Kepala Hilalang Indrawati SP, NP PPL .
Pada kesempatan ini Indrawati, SP, NP menjelaskan bahwa "PH tanah sangatlah berpengaruh terhadap kesuburan tanah itu sendiri, untuk tanah yang memiliki PH rendah atau asam akan lebih berpotensi memiliki ion ion Alumunium yang memfiksasi atau mengikat salah satu unsur penting yang mempengaruhi pertumbuhan tanaman, yaitu unsur Posfor (P).
Tidak hanya itu saja, apabila nilai PH rendah dapat juga mengakibatkan tanaman kekurangan unsur Hara Nitrogen yang akan berdampak pada kesuburan pertumbuhan tanaman, hal ini dapat dilihat dari bawah daun yang akan menguning karena kekurangan Klorofil dan setelah itu dengan sendirinya daun akan mengering hingga bahkan rontok.
Selain nilai PH yang rendah, nilai PH yang terlalu tinggai juga kurang baik bagi kesuburan tanah, sebab akan berdampak buruk bagi kelansungan pertumbuhan tanaman, ungkap Indrawati, SP, NP.
Srk Mir Hidayat selaku Babinsa Koramil 04/Sicincin akan selalu bersinergi dan berdampingan dengan PPL untuk mengetahui PH tanah dan mencarikan jalan keluar guna meningkatkan kesuburan Tanah yang ada diwilayah Binaannya.
"Untuk mendukung tugas pertanian dalam meningkatkan dan mensejahterakan para petani menyiapkan lahan yang subur sesuai dengan jenis tanaman, dan sekaligus mewujudkan program swasembada pangan" Tutup Serka Mirhidayat.